MENU

Halaman

Kamis, 01 Januari 2015

Kasiat Zahab pro

Zahab Pro adalah produk kesehatan yang terbuat dari 100% bahan alami. Setiap kapsul dari Zahab Pro terdiri dari kombinasi Habbatus Sauda, Zaitun dan Propolis yang sudah terkenal khasiatnya bagi kesehatan dan stamina tubuh.
>> Khasiat Jintan Hitam / Habbatussauda
>> Khasiat Zaitun
>> Khasiat Propolis


Khasiat Habbatussauda / Jintan Hitam (Nigella Sativa)


  1. Menguatkan sistem Imun

    Habbatus sauda mampu meningkatkan jumlah sel-sel T yang baik untuk meningkatkan sel-sel pembunuh alami. Prof. G. Reimuller, Direktur Institut Imunologi dari Universitas Munich mengakui bahwa ekstrak habbatus sauda berkhasiat meningkatkan sistem kekebalan tubuh dan dapat digunakan sebagi bioregulator. Dengan demikian habbatus sauda dapat dijadikan obat bagi penyakit yang menyerang kekebalan tubuh seperti Kanker dan AIDS.
     
  2. Anti tumor

    Pada kongres kanker internasional di New Delhi, minyak habbatus sauda diperkenalkan ilmuwan dari laboratorium Kanker dan Imunologi, California Selatan. Habbatus sauda dapat merangsang sumsum tulang dan sel-sel kekebalan. Senyawa yang terkandung di dalamnya dapat menghancurkan selsel tumor dan meningkatkan antibodi.
  3. Anti alergi

    Histamin
    adalah sebuah zat yang dilepaskan oleh jaringan tubuh yang memberikan reaksi alergi seperti pada asma. Dari minyak habbatus sauda dapat diisolasi ditymoquinone. Senyawa pada minyak yang volatil (mudah menguap) ini disebut nigellone. Pemberian minyak ini berdampak positif terhadap penderita asma. Penelitian yang dilakukan Nirmal Chakravaty MD tahun 1993 membuktikan bahwa kristal dari nigellone memberikan efek supressive. Kristak-kristal ini dapat menghambat protekinase C, sebuah zat yang memicu pelepasan histamin. Penelitian lain membuktikan hal serupa. Ahli imunologi dari Universitas Munich Dr. Med Peter Schleincher melakukan pengujian terhadap 600 orang yang menderita alergi. Hasilnya cukup meyakinkan, 70% yang menderita alergi terhadap serbuk, jerawat dan asma sembuh setelah diberi minyak nigella (Habbatus sauda). Dalam prakteknya, Dr. Schleincher memberikan resep habbatus sauda kepada pasien penderita influenza.
  4. Meningkatkan Konsentrasi dan daya ingat

    Habbatussauda memiliki kandungan asam linoleat (omega 6) dan asam linolenat (omega 3) yang mampu meberikan nutrisi bagi sel otak. Nutrisi ini berguna untuk meningkatkan kecerdasan serta daya ingat. Habbatus sauda juga dapat membantu memperbaiki peredaran darah ke otak.
  5. Meningkatkan bioaktivitas hormon

    Salah satu kandungan habbatus sauda adalah sterol yang berperan aktif pada sintesis dan bioaktivitas hormon. Hormon merupakan zat aktif yang dihasilkan oleh kelenjar endokrin yang masuk dalam peredaran darah.
     
  6. Menetralkan racun

    Habbatus sauda mengandung saponin yang dapat menetralkan dan membersihkan racun dalam tubuh. Racun dapat mengganggu metabolisme dan mengurangi fungsi organ penting seperti hati, paruparu dan otak. Keracunan dapat menimbulkan gejala berupa diare, pusing, gangguan pernafasan dan daya konsentrasi yang menurun. Dengan rajin mengkonsumsi habbatussauda, gejala-gejala ini dapat dikurangi.
     
  7. Mengatasi gangguan tidur dan stress

    Saponin
    yang terdapat di dalam habbatus sauda memiliki fungsi seperti kortikosteroid yang dapat mempengaruhi metabolisme karbohidrat, protein dan lemak serta mempengaruhi fungsi jantung, ginjal, otot tubuh dan syaraf. Saponin berfungsi untuk mempertahankan diri dari perubahan lingkungan, gangguan tidur dan dapat menghilangkan stress. 
  8. Memperbaiki saluran pencernaan dan sebagai anti bakteri

    Habbatus sauda mengandung minyak atsiri dan volatil yang bermanfaat untuk memperbaiki pencernaan. Secara tradisional minyak atsiri digunakan untuk obat diare. Tahun 1992, jurnal Farmasi Pakistan memuat hasil penelitian yang membuktikan bahwa minyak volatil dari habbtaussauda lebih mampu membunuh strainbakteri V Colera dan E Coli dibandingkan dengan antibiotik seperti Ampicillin dan Tetraciclin.
  9. Melancarkan ASI

    Kombinasi asam lemak tidak jenuh dan struktur hormonal yang terdapat dalam minyak habbatus sauda dapat melancarkan air susu ibu. Penelitian mengenai ini dipublikasikan dalam literatur penelitian di Universitas Potchestroom tahun 1989.
  10.  Nutrisi bagi manusia

    Habbatus sauda kaya dengan kandungan nutrisi, bagi lansia dapat menjaga daya tahan tubuh dan revitalitas otak agar tidak cepat pikun. Habbatus sauda juga mengandung 15 macam asam amino termasuk di dalamnya 9 asam amino essensial. Asam amio essensial tidak dapat diproduksi oleh tubuh dalam jumlah yang cukup sehingga perlu adanya suplemen yang dapat mencukupinya seperti habbatussauda.
Khasiat Zaitun (Olea europaea)

1.    Mengurangi Pemakaian Obat-obatan Penurun Tekanan Darah Tinggi

Sebuah studi yang dilakukan oleh Dr. Aldovaroro di Universitas Napoli Italia dan dipublikasikan dalam Majalah Archives of Internal Medicine, tanggal 27 Maret 2000 M, telah diadakan studi terhadap 32 pasien yang terkena penyakit tekanan darah tinggi dan mereka itu mengkonsumsi obat-obatan untuk darah tinggi.

Hasil studi menunjukkan penurunan tekanan darah dalam kadar 7 poin di kalangan mereka yang mengkonsumsi minyak zaitun.

2.    Mengurangi Kolesterol Berbahaya
Berbagai riset membuktikan adanya fakta yang tidak menyi-sakan keraguan lagi, bahwa minyak zaitun menurunkan total kadar kolesterol dan kolesterol berbahaya, tanpa mengurangi kandungan kolesterol yang bermanfaat.

3.    Mengurangi Resiko Terjadinya Penyumbatan (Trombosis) dan Penebalan (Arteriosklerosis) Pembuluh Darah
Dalam sebuah kajian yang dipublikasikan pada bulan Desember tahun 1999 M di Majalah AMJ CLIN NUTRL para peneliti menyatakan bahwa nutrisi yang kaya kandungan minyak zaitun bisa mengurangi pengaruh negatif lemak dalam makanan terhadap terjadinya pembekuan darah, dan selanjutnya mengu-rangi terjadinya penebalan pembuluh nadi jantung.

4.    Mengurangi Serangan Kanker
Para peneliti menyatakan bahwa sebab menurunnya rasio kematian akibat serangan kanker di Laut Putih Tengah adalah karena makanan penduduk negeri tersebut mengandung minyak zaitun sebagai sumber utama lemak, di samping mengandung sayur-sayuran, buah-buahan, dan kol.

5.    Minyak Zaitun Berkhasiat Seperti ASI
Dalam sebuah studi modern yang dipublikasikan di bulan Februari 1996 M di Universitas Barcelona, Spanyol, yang dilakukan terhadap empat puluh wanita yang menyusui, diambil sampel ASI dari mereka. Para peneliti menemukan bahwa kebanyakan lemak yang terkandung di dalam ASI termasuk jenis lemak yang berantai tunggal. Jenis lemak ini dikategorikan sebagai lemak terbaik yang seharusnya dikonsumsi oleh manusia, dan itulah jenis lemak yang terkenal terdapat dalam minyak zaitun.

6.    Mengurangi Peradangan Sendi

Majalah AMJ CLIN NUTR edisi November 1999 M, mempu-blikasikan sebuah penelitian yang dilakukan terhadap 145 pasien pengidap sakit persendian semacam arthritis di Yunani Utara. Mereka dikorelasikan dengan 108 orang yang sehat. Dalam penelitian ini terlihat bahwa pengkonsumsian minyak zaitun bisa memberikan andil dalam melindungi tubuh dari terjadinya penya-kit ini.

7.    Membunuh Kutu Kepala
Beberapa studi yang dilakukan di beberapa Universitas dan Akademi di Amerika, tentang kutu kepala, menunjukkan bahwa penggunaan minyak zaitun sebagai minyak rambut yang terkena kutu, dalam beberapa jam saja bisa membunuh kutu yang ada di kepala

8.    Mencegah Timbulnya Kanker
Profesor Asman, Ketua Akademi Studi Arteriosclerosis di Universitas Monstar, Jerman, dia merupakan peneliti paling menonjol di dunia di bidang kedokteran dan arteriosclerosis, ia berkata, "Pengkonsumsian minyak zaitun bisa melindungi tubuh dari serangan sejumlah kanker lainnya, di antaranya kanker colon, kanker rahim, kanker ovarium, sekalipun jumlah studi ini masih terlalu minim."

9.    Minyak Zaitun dan Kanker Rahim
Majalah Kanker Britania mempublikasikan di bulan Mei 1996 M sebuah studi yang dilakukan terhadap 145 wanita Yunani yang terkena kanker rahim. Para peneliti mengkorelasikan antara wanita-wanita yang terkena kanker rahim tersebut dengan wanita-wanita yang banyak mengkonsumsi minyak zaitun. Ternyata, para wanita yang mengkonsumsi minyak zaitun lebih sedikit yang terkena kanker rahim. Di mana kemungkinan terjadinya kanker pada mereka turun sampai 26%.

10.    Minyak Zaitun dan Kanker Lambung
Sejumlah studi ilmiah modern menunjukkan bahwa mengkonsumsi minyak zaitun secara teratur bisa mengurangi terjadinya kanker lambung. Tapi masih diperlukan berbagai studi ilmiah lanjutan mengenai hal ini.

11.    Minyak Zaitun dan Kanker Colon
Ada juga beberapa studi yang menunjukkan bahwa peng-konsumsian buah-buahan, sayur-sayuran, dan minyak zaitun, memainkan peran penting dalam melindungi tubuh dari serangan kanker colon.

12.    Minyak Zaitun dan Kanker Kulit (Melanoma)
Majalah Dertmatdogg Times edisi bulan Agustus 2000 M menyebutkan sebuah studi yang menunjukkan bahwa meng-gunakan minyak zaitun setelah renang sebagai krim kulit dan berjemur, akan melindungi terjadinya kanker kulit (melanoma).

13.    Minyak Zaitun Mengurangi Timbulnya Tukak Lambung

Dr. Samût, dari Universitas Harvard Amerika, menyampaikan sebuah studi di Kongres Terakhir Organisasi Penyakit Sistem Pencernaan Amerika yang diadakan pada bulan Oktober 2000 M.

Dr. Samût menegaskan bahwa gizi yang terkandung dalam minyak zaitun bisa memiliki pengaruh positif dalam melindungi tubuh dari kanker lambung dan mengurangi timbulnya penyakit tukak lambung.

Khasiat Propolis / Lem Lebah

  1. Suplemen Alami
    Mengandung zat-zat yang dibutuhkan untuk membangun kekebalan tubuh dan mengaktifkan kelenjar thymus. Zat-zat tersebut adalah :

    - Semua vitamin kecuali vitamin K, seperti : Vitamin A, Vitamin B1, Vitamin B2, Vitamin B3, Vitamin B5, Vitamin B6, Vitamin B7, Vitamin B9, Vitamin C, Vitamin D, Vitamin E

    - Semua mineral kecuali sulfur, seperti : Natrium (Na)< Kalsium (Ca), Magnesium (Mg), Besi (Fe), Fosfor (P), Kalium (K), Seng (Zn), Tembaga (Cu), Mangan (Mn)

    - 16 rantai asam amino essensial yang dibutuhkan untuk regenerasi sel

    - Bioflavonoid yaitu antioksidan seperti suplemen sel. Menurut penelitian, kandungan bioflavonoid pada satu tetes propolis setara dengan bioflavonoid yang dihasilkan dari 500 buah jeruk.
  2. Antibiotik Alami
    Mengandung zat aktif yang berfungsi sebagai antibiotik, antiviral dan sekaligus antifungal alami tanpa efek samping untuk menangkal penyakit seperti : Bronchitis, Ear Infection, Gum Disease, Sinusitis, Arthritis, Viral Disease, Skin Defects, Burns and Wounds, Ulcders, Acne, Flu, Colds.
  3. Pengobatan Alami
    Mengandung zat yang berfungsi sebagai obat untuk berbagai macam penyakit.
    Fungsi pengobatan meliputi hal-hal sebagai berikut :
    1. Alergi
      Alergi, Bee Pollen Allergy
    2. Penyakit Kardiovaskular
      Angina pektoris, Aritmia, Artheriosclerosis, Atherosclerosis, Capillary Fragility, PJK, Hipertensi
    3. Penyakit Hematologi
      Anemia, Haemorrhagic Gingivitis, Hiperlipidaemia
    4. Penyakit Penapasan
      Rhinitis Allergika, Asthma, Bronkhitis, Batuk khronis, IPA, TBC Paru
    5. Gastro-Enterologi dan Hepatologi
      Hepatitis, Sirosis, Sembelit, Gastritis, Ulkus Gastro-Duodenal
    6. Penyakit Ginjal
      Gangguan fungsi ginjal, penyakit ginjal lain
    7. Penyakit Jantung
      Gangguan Jantung
    8. Penyakit Sistem Otot, Sendi dan Tulang
      Radang sendi, Osteoarthritis, Rematik
    9. Penyakit Sistem Syaraf
      Insomnia, Neuralgia. Multiple Sclerosis (MS), Neuritis Perifer
    10. Penyakit THT
      OMA, OMP, Tonsitis, Rhinitis Allergika, Pharyngitis, Sakit Tengorokan
    11. Penyakit Kulit
      Jerawat, Dekubitus, Kanker Kulit, Eksim, Rambut Rontok, Hipersensitif, Hiposensitif, Lecet, Melepuh/Terbakar, Lupus Erythematosus, TBC Kulit (sebagai penunjang terapi), Psoriasis, Kutil, Panu
    12. Endokrin
      Hipertiroid, Hipoglikemia, Gangguan Hormon Seksual
    13. Gangguan Metabolisme dan Nutrisi
      Abnormal Kolesterol dan Trigliserid, Anoreksia, Diabetes, Distrofi, Hiperlipidemia
    14. Penyakit Akibat Virus
      Flu, Herpes, Demam Berdarah
    15. Penyakit Akibat Bakteri
      Typhus, Diare, Muntaber
    16. Penyakit Mata
      Katarak, Radang Mata, Infeksi
    17. Penyakit Alat Kandungan
      Dismenorea, Keputihan, Sakit Waktu Menstruasi, Premenstrual Syndrome (PMS), Vaginitis
    18. Masalah Seksual
      BPH (Benign Prostatic Hipertrophy), Prostatitis Kronis, Ketidakseimbangan Hormon Seksual, Gangguan Fungsi Seksual
    19. Penyakit Sistem Imun
      Lupus
    20. Penyakit Kanker
      Payudara, Mulut Rahim, Kelenjar Getah Bening, Mengurangi Efek Samping Kemoterapi
    21. Penyakit Gigi dan Mulut
      Kanker Mulut, Karies, Chronic Peripheral Parodontopathies, Sariawan, Gingivitis, Sakit Gigi, Radang Gusi, Masalah Lidah
    22. Penyakit yang Mempengaruhi Tubuh
      Anoreksia, Konvalensi, Demam, Sakit Kepala
    23. Penyakit Kejiwaan
      Alkoholik, Retardasu Mental, Skizofrenia (Gangguan Jiwa)
    24. Penyakit Anak-Anak
      Masih menyusu, Penyakit-penyakit Otot, Sembuh dari Sakit
    25. Penyakit Lainnya
      Gangguan Liver, Gangguan Pencernaan, Maag, Ambeien, Kolesterol, Diabetes Mellitus, Distrofi, Hiperlipidemia, Tumor, Darah Tinggi, Stroke, Parkinson, Kurang Nafsu Makan.

0 komentar:

Posting Komentar